-->

Selasa, 08 April 2014

Cara Mengetahui Log Kapan Saja Kita Sign in ke Google

Google memiliki fasilitas dengan nama : recent activity, dimana setiap usernya dapat mengetahui aktifitas dalam beberapa bulan terakhir  kapan saja dia melakukan sign in/login dan dari mana saja lokasinya.

Dengan fasilitas recent activity ini, anda (user google) dapat segera mengambil tindakan misalnya segera mengganti password apabila ada data yang tidak sesuai dengan aktifitas anda misalnya anda tidak merasa login pada waktu yang tertera pada log recent activity, atau lokasi tidak sesuai.




 Log in ke Google anda
 Buka alamat berikut, maka jendela recent activity akan terbuka :
https://security.google.com/settings/security/activity


*Untuk ISP (Internet Service Provider) tertentu, biasanya yang koneksinya  menggunakan modem  GSM ataupun CDMA terkadang menggunakan IP public yang berbeda dengan kota dimana anda berada, sehingga pada log recent activity-nya akan terbaca dari kota lain.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar